12 Contoh Teks Eksplanasi Beserta Strukturnya

Daftar Isi [Tampil]
Contoh Teks EksplanasiPada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa contoh teks eksplanasi. Namun, kamu harus memahami terlebih dahulu apa sih teks eksplanasi itu?

Pengertian Teks Eksplanasi

Teks eksplanasi secara istilah adalah suatu paragraf yang memuat informasi mengenai suatu tahapan "mengapa" dan "bagaimana" yang meliputi berbagai peristiwa. Berbagai peristiwa yang bisa dijadikan sebagai teks eksplanasi adalah mengenai peristiwa sosial, budaya, alam dan ilmu pengetahuan.

Ciri-Ciri Teks Eksplanasi

  1. Struktur teks eksplanasi terdiri dari tiga bagian, yakni pernyataan umum, bagian analisis dan kesimpulan.
  2. Teks eksplanasi selalu membahas hal-hal yang bersifat nyata dan rasional.
  3. Hal-hal yang biasanya dibahas dalam teks eksplanasi adalah hal-hal yang bersifat umum.
  4. Menggunakan bahasa baku
  5. Tidak berisi informasi yang ambigu, sehingga tidak membuat pembaca bingung.
Baca Juga: 10 Contoh Teks Eksposisi Terlengkap & Terbaik

Struktur Teks Eksplanasi

1. Pernyataan Umum

Pernyataan umum ini biasanya berisi penjelasan mengenai hal yang dibahas. Karena penjelasan yang dibahas masih bersifat umum, sehingga perlu dijelaskan lagi secara rinci agar pembaca mendapatkan informasi secara lengkap.

2. Analisis

Bagian analisis akan memberikan penjelasan yang lebih detail, rinci, dan ilmiah mengenai topik yang dibahas pada teks eksplanasi.

Karena sangat detail, biasanya pada bagian analisis memiliki teks yang panjang. Sedangkan untuk bagian pernyataan umum memiliki teks yang singkat karena hanya memberikan gambarannya saja.

3. Kesimpulan

Pada bagian kesimpulan akan memberikan intisari dari keseluruhan teks eksplanasi. Namun, ada juga yang memberikan komentar pribadi penulis mengenai topik yang dibahas dalam keseluruhan teks eksplanasi.

Contoh Teks Eksplanasi

1. Contoh Teks Eksplanasi Tsunami

Contoh Teks Eksplanasi

Pernyataan Umum

Tsunami adalah istilah yang berasal dari bahasa Jepang, terdiri dari dua kata “tsu” dan “nami”, yang masing-masing berarti “pelabuhan” dan “gelombang”. Sedangkan, ilmuwan mengartikannya sebagai “gelombang pasang” (tidal wave) atau gelombang laut akibat gempa (seismic sea waves).

Tsunami adalah gelombang laut besar yang datang dengan cepat dan tiba-tiba menerjang kawasan pantai. Gelombang tersebut terbentuk akibat dari aktvitas gempa atau gunung merapi yang meletus di bawah laut. Besarnya gelombang tsunami menyebabkan banjir dan kerusakan ketika menghantam daratan pantai.

Analisis

Pembentukan tsunami terjadi saat dasar laut permukaannya naik turun di sepanjang patahan selama gempa berlangsung. Patahan tersebut mengakibatkan terganggunya keseimbangan air laut. Patahan yang besar akan menghasilkan tenaga gelombang yang besar pula. Beberapa saat setelah terjadi gempa, air lalu surut. 

Setelah surut, air laut kembali ke arah daratan dalam bentuk gelombang besar. Selain itu, pembentukan tsunami juga disebabkan oleh letusan gunung merapi di dasar lautan. Letusan tersebut menyebabkan tingginya pergerakan air laut atau perairan di sekitarnya. Semakin besar tsunami, makin besar pula banjir atau kerusakan yang terjadi saat menghantam pantai.

Kecepatan gelombang tsunami lebih besar dari gelombang normal pada umumnya, yakni dapat melaju hingga 700 Km/Jam, hampir setara dengan laju pesawat terbang. Kecepatan tersebut akan menurun saat gelombang tsunami memasuki lautan dangkal, tetapi tinggi gelombang justru semakin bertambah. 

Tinggi gelombang tsunami umumnya 50 sampai 100 meter dan menyebar ke segala arah. Selain itu, ketinggian gelombang tsunami dipengaruhi juga oleh bentuk pantai dan kedalamannya. Gempa bumi di dasar lautan sangat berpotensi untuk menciptakan tsunami yang berbahaya bagi manusia.

Kesimpulan

Tsunami memang telah menjadi salah satu bencana yang menyebabkan kerusakan besar bagi manusia. Kerusakan terbesar terjadi saat tsunami tersebut menghantam permukiman penduduk sehingga menyeret apa saja yang dilaluinya. Oleh sebab itu, kita harus selalu waspada dan mempersiapkan diri menghadapi bencana ini. Namun, kita tidak perlu terlalu khawatir karena tidak semua tsunami membentuk gelombang besar. Selain itu, tidak semua letusan gunung merapi atau gempa yang terjadi diikuti dengan tsunami.

2. Contoh Teks Eksplanasi Banjir

Contoh Teks Eksplanasi

Pernyataan Umum

Banjir merupakan salah satu bencana alam yang menjadi langganan tahunan bagi sebagian kota di Indonesia. Banjir sendiri mempunyai arti sebuah ketidaksanggupan sungai, danau, drainase maupun aliran air lainnya. Agar menampung air hujan, dengan air hujan yang jumlahnya begitu besar akan meluap serta menggenangi tempat-tempat disekitar tampungan air tersebut.

Analisis

Banjir sendiri umum terjadi di tempat-tempat seperti daerah pinggiran sungai, pemukiman yang berdiri di tempat resapan air, serta tempat yang drainasenya juga bermasalah. Banjir sering terjadi pada saat musim penghujan dimana intensitas air yang turun cukup banyak, hal ini disebabkan ada 2 yaitu faktor alam serta faktor sosial.

Faktor alam adalah faktor yang disebabkan atau berasal dari alam itu sendiri, misalnya terjadi hujan deras dengan durasi yang cukup lama sehingga membuat tempat penampungan air menjadi meluap dan menggenangi tempat-tempat disekitarnya, selain itu ada juga erosi dan sedimentasi yang menyebabkan terjadinya penyempitan sungai sehingga daya tampungnya berkurang. Lebih parah lagi, banjir juga bisa disebabkan karena erupsi gunung berapi yang berupa banjir lahar dingin.

Faktor kedua yaitu faktor sosial dimana penyebabnya tidak lain dan tidak bukan adalah manusia itu sendiri. Ya faktor sosial ini menjadi faktor yang menjadi penyebab utama terjadinya banjir. Kebiasaan membuang sampah disungai, membangun bangunan di tempat resapan air, menggunduli hutan dan lainnya mengakibatkan terjadinya banjir.

Kesimpulan

Dari ulasan tersebut, banjir merupakan bencana alam yang disebabkan oleh 2 faktor yaitu faktor alam dan faktor sosial. Bagi penulis sendiri faktor sosial lah yang menjadi penyumbang terbesar adanya bencana banjir ini.

3. Contoh Teks Eksplanasi Sosial

Contoh Teks Eksplanasi

Pernyataan Umum

Pengertian dari sampah adalah suatu benda yang telah tidak dimanfaatkan lagi. Keberadaan dari sampah sangat mengganggu kesehatan masyarakat yang berada di sekitarnya. Jenis sampah di bagi menjadi 2 macam yaitu sampah organik dan sampah non-organik. 

Sampah organik adalah sampah yang bisa dengan mudah terurai oleh bakteri. Misalnya saja aneka sayuran, daun yang kering, serta berbagai makanan yang sudah bekas. Manfaat yang sangat berguna dari sampah organik yaitu sebagai pupuk kompos atau pupuk bagi tumbuhan. Sedangkan untuk sampah anorganik adalah jenis sampah yang sulit untuk diuraikan. Misalnya saja adalah plastik, botol kaleng dan jenisnya.

Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengurangi keberadaan sampah organik yaitu dengan diolah atau didaur ulang. Benda-benda tersebut bisa dijadikan menjadi barang yang memiliki nilai jual yang amat tinggi.

Analisis

Sampah termasuk di antara fenomena yang  sering kali kita jumpai di sekitar lingkungan masyarakat. Awal mulanya  yaitu sampah-sampah biasa berserakan di sekeliling kita. Akan tetapi sampah itu menimbulkan dampak yang dapat dirasakan. Misalnya tanah longsor, banjir, dan sumber penyakit.

Sampah yang terus diabaikan dan menumpuk bisa menimbulkan sesuatu yang tidak enak.  Sehingga udara di sekitarnya akan tercemar dan menimbulkan berbagai jenis penyakit kronis seperti muntaber dan DBD.

Bahkan sampah juga bisa menimbulkan berbagai bencana yang besar seperti bencana alam, tanah longsor dan banjir. Sampah yang dilempar ke sungai lama-kelamaan bisa membuat sungai menjadi terhambat alirannya. Dan seiring berjalannya waktu air sungai tersebut akan meluap. Hasil dari luapan air sungai ini tentunya akan menyulitkan kita dalam melaksanakan kegiatan dan segala rutinitas.

Kesimpulan

Apabila kita memiliki kebiasaan membuang sampah secara sembarangan ke depannya akan banyak sekali dampak yang bisa ditimbulkan. Oleh karena itu, sebagai makhluk sosial dan memiliki keinginan untuk sejahtera Ayolah bersama-sama menjaga lingkungan di sekitar kita.

Diawali dengan suatu hal yang kecil, yaitu  kita membuang sampah di tempatnya. Untuk jenis sampah organik kita dapat mengolahnya jadi kompos maupun pupuk bagi tumbuhan. Sebaliknya, untuk sampah non-organik kita dapat mengolahnya kembali menjadi sebuah barang kerajinan yang mempunyai sebuah nilai jual yang tinggi.

4. Contoh Teks Eksplanasi Budaya

Contoh Teks Eksplanasi

Pernyataan Umum

Budaya tidak selamanya identik dengan hal-hal berbau tradisional, seperti bahasa, kesenian, pakaian, dan lainnya.

Seringkali kita mendengar kata "budaya", maka yang terlintas di pikiran kita adalah simbol budaya dari suatu daerah atau negara.

Analisis

Budaya adalah suatu cara hidup yang berkembang, yang dimiliki sebuah kelompok, dan diwariskan secara turun-temurun.

Maka dari itu antara daerah satu dengan yang lain memiliki budaya yang berbeda. Dan juga, masa lalu dan masa kini juga turut mempengaruhi budaya yang ada pada suatu daerah.

Jika dikelompokkan, hasil budaya dibagi menjadi 3 jenis, yaitu kepercayaan, estetika, dan pengetahuan.

Ketiga hal tersebut saling berpengaruh antara satu sama lain dan timbul hasil  seperti hukum, bahasa, adat-istiadat, pakaian, tempat tinggal, teknologi, dan lain sebagainya.

Salah satu faktor mengapa budaya selalu berkembang dan berubah seiring perkembangan zaman karena adanya perubahan lingkungan yang lumayan ekstrim.

Sehingga tidak mungkin perubahan budaya tidak dapat terjadi, dan wacana dalam pelestarian budaya hanya akan berbentuk wacana simbolis saja. Karena manusia tidak bisa hidup dengan cara hidup yang lama.

Tetapi, yang perlu kita perhatikan bahwa budaya lama akan tetap menjadi acuan untuk melahirkan budaya yang baru, sehingga kita dapat mengatakan bahwa budaya baru adalah hasil modifikasi dari budaya lama.

Kesimpulan

Tidak selamanya perubahan budaya itu buruk, walaupun sangat disayangkan beberapa budaya lama ada yang punah atau hilang.

Menjadi ironi bahwa di satu sisi hilangnya budaya lama sangat memprihatinkan, tetapi di sisi lain manusia tidak sanggup berada di satu titik saja.

5. Contoh Teks Eksplanasi Pelangi

Contoh Teks Eksplanasi

Pernyataan Umum

Pelangi adalah salah satu fenomena alam yang terjadi setiap setelah hujan. Pelangi merupakan warna-warna indah berupa cahaya yang beraneka macam warna yang tampak saling sejajar di langit. Pelangi bentuknya melengkung dari ujung satu ke ujung lainnya. Pelangi juga memiliki jenis tertentu, yaitu jenis pelangi primer dan pelangi sekunder. Pelangi primer adalah pelangi yang terjadi akibat satu pantulan air hujan yang memiliki warna terkuat. Sedangkan pelangi sekunder adalah pelangi yang terjadi karena pemantulan cahaya sebanyak dua kali atau lebih.

Analisis

Proses terjadinya pelangi sendiri disebabkan karena pembiasan cahaya matahari oleh butiran-butiran air. Pelangi hanya terjadi pada siang hari. Itu alasan mengapa pelangi tidak akan ditemukan pada malam hari. Tanpa cahaya matahari tidak akan pernah ada pelangi. Selain cahaya matahari, redanya hujan juga menjadi penyebab utama terjadinya pelangi yang berfungsi sebagai penghasil ilusi optik. . 

Pada mulanya, proses terjadinya pelangi berasal dari cahaya matahari yang melewati sebuah tetesan hujan. Lalu tetesan hujan tersebut menyimpang menjauhi partikel, kemudian dibiaskan menjadi beragam warna melalui tengah tetesan hujan sehingga memisahkan cahaya putih menjadi warna spektrum. Cahaya pada setiap warna pelangi akan dibelokkan pada sudut yang berbeda yang akan memberikan warna yang indah pada pelangi

Oleh sebab itu, terbentuklah warna-warna pelangi yang bermacam-macam warna. Setiap warna pelangi akan dibelokkan pada sudut yang berbeda. Yang pertama dibelokkan adalah warna ungu, dan yang warna terakhir adalah warna merah. Dan warna pelangi lainnya seperti, kuning, hijau, jingga, biru, nila akan menyusul secara utuh dalam proses penguraian warna. Inilah yang akan membentuk pelangi yang melengkung seperti busur panah.

Kesimpulan

Pelangi hanya dapat dilihat saat setelah hujan bersamaan dengan matahari. Tetapi harus dari arah berlawanan yang berada diantara matahari dan tetesan air dengan posisi matahari di belakang pengamat tepat pada satu garis lurus. Pelangi juga dapat dilihat dengan jelas di sekitar air terjun. Banyak sekali orang yang menyukai pelangi, tak heran jika pelangi dijadikan sebagai suatu simbol keceriaan secara universal.

6. Contoh Teks Eksplanasi Gempa Bumi

Contoh Teks Eksplanasi

Pernyataan Umum

Gempa bumi yang berupa goncangan atau getaran yang terjadi yang di sebabkan oleh adanya pergerakan atau pergeseran lapisan batu bumi yang berasal dari dasar permukaan bumi.

Peristiwa alam yang satu ini lebih sering terjadi di wilayah yang dekat dengan gunung berapi yang aktif dan di daerah atau wilayah yang dikelilingi oleh lautan yang luas.

Analisis

Gempa bumi terjadi disebabkan karena pergesaran / gerakan lapisan pada bagian dasar bumi dan letusan gunung berapi. Gempa bumi akan terjadi begitu cepat dan biasanya akan menimbulkan dampak yang sangat besar.

Getaran gempa bumi ini akan merambat ke segala arah sehingga bisa meratakan bangunan dan tak jarang menimbulkan korban jiwa.

Berdasarkan faktor penyebab peristiwa ini, gempa bumi bisa digolongkkan menjadi 2 jenis, yaitu gempa tektonik dan vulkanik.

Gempa tektonik terjadi disebabkan oleh lapisan kerak bumi yang menjadi lunak sehingga dengan begitu mengalami pergeseran / pergerakan. Teori “Tektonik Plate” mengungkapkan bahwa bumi kita ini terdiri dari banyaknya lapisan buatan.

Sebagian besar daerah lapisan kerak ini akan hanyut dan mengapung di lapisan, seperti salju. Lapisan ini bergerak dengan lambat sehingga terpecah-pecah dan kemudian bertabrakan satu dengan yang lain.

Itulah sebabnya mengapa gempa bumi bisa terjadi. Sedangkan, gempa bumi vulkanik terjadi disebabkan oleh adanya letusan gunung berapi aktif yang sangat besar. Meskipun gempa vulkanik ini lebih jarang di banding dengan gempa tektonik. Namun dampaknya tak kalah menyeramkan.

Kesimpulan

Gempa bumi atau goncangan ini bisa terjadi dimana dan kapan saja tanpa mengenal waktu dan musim. Kendati demikian, fokus gempa biasanya akan terjadi ditempat-tempat tertentu saja, seperti perbatasan plat Pacifik.

Faktanya, tempat yang satu ini di kenal sebagai lingkaran api hal ini karena banyaknya gunung berapi di wilayah ini.

7. Contoh Teks Eksplanasi Tanah Longsor

Contoh Teks Eksplanasi

Pernyataan Umum

Tanah longsor merupakan istilah yang dipakai untuk menjelaskan bentuk dan proses pergerakan tanah, batu-batu atau puing-puing ke arah bawah karena pengaruh gravitasi. Longsor adalah suatu peristiwa biologi yang terjadi karena pergerakan masa batu-batuan atau tanah dengan berbagai tipe dan jenis seperti jatuhnya bebatuan atau gumpalan besar tanah.

Analisis

Tanah longsor umumnya terjadi pada daerah perbukitan atau pegunungan. Ada banyak daerah Indonesia yang mempunyai geografi perbukitan dan pegunungan sehingga rawan longsor. Kejadian tanah longsor di Indonesia yang banyak menyebabkan korban jiwa seperti longsor di Perkebunan Teh Ciwede, Jawa Barat pada bulan februari 2010 yang mengakibatkan 72 orang meninggal tertimbun tanah longsor dan kerusakan infrastruktur yang cukup berat.

Penyebab tanah longsor adalah sebagai akibat dari perubahan secara mendadak maupun bertahap pada komposisi, struktur, hidrologi maupun vegetasi pada lereng perbukitan, perubahan ini bisa bersifat alami maupun yang disebabkan prilaku manusia. Faktor-faktor yang mempengaruhi perubahan tersebut yaitu penebangan hutan, erosi sungai, gempa bumi, hujan lebat, ledakan pada daerah pertambangan, getaran oleh mesin pada jalur lalu lintas.      

Berdasarkan jenisnya longsor dapat diklasifikasi menjadi empat jenis yaitu rayapan, luncuran, jatuhan dan aliran.

Untuk mengurangi resiko dan korban jiwa dalam tanah longsor, harus mengambil langkah- langkah seperti reboisasi, survei, dan pemetaan lahan yang rentan longsor, peraturan tata guna lahan, pemasangan rambu-rambu rawan longsor, perbaikan talud (penaklukan pada lereng rawan longsor), pelatihan evakuasi, pembuatan sistem pemantauan dan peringatan dini terhadap bencana. 

Antisipasi tanah longsor adalah jangan panik, jauhi sumber suara longsor, waspada bangunan roboh atau tumbuhan tumbang, lapor pada petugas yang berwenang, periksa diri sendiri atau orang lain apakah ada yang terluka atau tidak (jika ada yang terluka segera obati di tempat yang aman dan ada peralatan untuk pengobatan) serta kepedulian sosial.

Kesimpulan

Tanah longsor biasanya terjadi pada daerah perbukitan atau pegunungan. Tanah longsor dapat menimbulkan korban harta atau korban jiwa dalam jumlah besar atau dalam waktu yang sangat singkat. Penyebab tanah longsor adalah sebagai akibat perubahan secara mendadak maupun bertahap pada komposisi, struktur, hidrologi, maupun vegetasi pada lereng perbukitan. Oleh karena itu untuk mengurangi terjadinya longsor dilakukan dengan cara reboisasi, survei dan pemetaan lahan yang rentan longsor dan lain-lain.

8. Contoh Teks Eksplanasi Gerhana Bulan

Contoh Teks Eksplanasi

Pernyataan Umum

Pada 28 July 2018 Indonesia akan mengalami fenomena alam yang terjadi ratusan tahun sekali, yakni gerhana bulan. Gerhana bulan sendiri merupakan peristiwa alam terjadi ketika bulan beroposisi dengan matahari meskipun hal tersebut tidak selamanya memunculkan gerhana bulan.

Namun tahukah kalian kenapa ham tersebut bisa terjadi? Karena kemiringan bidang orbit bulan terhadap bidang ekliptika besar.

Jika hal itu terjadi, kemudian terjadi perpotongan bidang orbit bulan dengan bidang ekliptika, yang kemudian akan menyebabkan munculnya dua titik yang yang disebut dengan node. Gerhana bulan  terjadi jika bulan beroposisi dengan titik nude.

Analisis

Meskipun terjadi gerhana bulan, kadang kadang kita masih bisa melihat cahaya bulan, hal itu dikarenakan sisa sinar matahari berbelok menuju arah bulan oleh atmosfer bumi. Sinar yang dibelokkan memiliki spektrum cahaya kemerahan, sehingga cahaya bulan ketika gerhana menjadi gelap.

Kesimpulan

Jika terjadi bayangan bumi menutupi sebagian atau seluruh bulan, maka akan terjadi gerhana bulan. Terutama ketika bumi berada pada satu garis lurus yang sama dengan bulan dan menghalangi sinar matahari tidak dapat mencapai bulan.

9. Contoh Teks Eksplanasi Gerhana Matahari

Contoh Teks Eksplanasi

Pernyataan Umum

Gerhana Matahari terjadi ketika posisi bulan terletak di antara Bumi dan Matahari sehingga menutup sebagian atau seluruh cahaya Matahari. Walaupun Bulan lebih kecil, bayangan Bulan mampu melindungi cahaya Matahari sepenuhnya karena Bulan yang berjarak rata-rata jarak 384.400 kilometer dari Bumi lebih dekat dibandingkan Matahari yang mempunyai jarak rata-rata 149.680.000 kilometer.

Analisis

Gerhana Matahari dapat dibagi menjadi empat jenis yaitu:Gerhana total terjadi apabila saat puncak gerhana, piringan Matahari ditutup sepenuhnya oleh piringan Bulan. Saat itu, piringan Bulan sama besar atau lebih besar dari piringan Matahari. Ukuran piringan Matahari dan piringan Bulan sendiri berubah-ubah tergantung pada masing-masing jarak Bumi-Bulan dan Bumi-Matahari.

Gerhana sebagian terjadi apabila piringan Bulan (saat puncak gerhana) hanya menutup sebagian dari piringan Matahari. Pada gerhana ini, selalu ada bagian dari piringan Matahari yang tidak tertutup oleh piringan Bulan.

Gerhana cincin terjadi apabila piringan Bulan (saat puncak gerhana) hanya menutup sebagian dari piringan Matahari. Gerhana jenis ini terjadi bila ukuran piringan Bulan lebih kecil dari piringan Matahari. Sehingga ketika piringan Bulan berada di depan piringan Matahari, tidak seluruh piringan Matahari akan tertutup oleh piringan Bulan. 

Bagian piringan Matahari yang tidak tertutup oleh piringan Bulan, berada di sekeliling piringan Bulan dan terlihat seperti cincin yang bercahaya.Gerhana hibrida bergeser antara gerhana total dan cincin. Pada titik tertentu di permukaan bumi, gerhana ini muncul sebagai gerhana total, sedangkan pada titik-titik lain muncul sebagai gerhana cincin. Gerhana hibrida relatif jarang terjadi.

Kesimpulan

Berdasarkan penjelasan tersebut, dapat kita cermati bahwa gerhana matahari terjadi karena posisi bulan terletak di antara Bumi dan Matahari sehingga menutup sebagian atau seluruh cahaya Matahari. Dan gerhana matahari ini terbagi menjadi empat jenis, yaitu gerhana matahari total, gerhana matahari sebagian, gerhana matahari cincin dan gerhana matahari hibrida relatif. Dan pada saat kita melihat gerhana matahari ada baiknya tidak melihatnya secara langsung karena dapat merusak penglihatan. Jadi gunakanlah kaca mata khususnya.

10. Contoh Teks Eksplanasi Rokok

Contoh Teks Eksplanasi

Pernyataan Umum

Merokok merupakan kebiasaan buruk karena rokok adalah benda beracun yang sangat berbahaya bagi orang yang merokok (perokok aktif) maupun perokok yang bukan perokok (perokok pasif).

Analisis

Beberapa zat di dalam rokok yang sangat berbahaya, yaitu Nikotin, Tar, dan Karbon monoksida (CO). Asap dari rokok yang baru mati di asbak mengandung tiga kali lipat bahan pemicu kanker di udara dan mengandung 50 kali bahan pengiritasi mata dan pernapasan. Semakin pendek rokok, semakin tinggi kadar racun yang melayang di udara. Suatu tempat yang dipenuhi polusi asap rokok adalah tempat yang lebih berbahaya daripada polusi di jalan raya yang macet.

Dalam jangka waktu yang lama rokok dapat menyebabkan berbagai macam penyakit bagi penggunanya, seperti  penyakit TBC, hipertensi, jantung, osteoporosis, kerusakan rambut, mata, dan  gigi, penuaan dini pada kulit, serta kanker paru-paru dan tenggorokan. 

Merokok membuat nafsu makan berkurang sehingga merokok dapat menyebabkan kekurangan gizi, pertumbuhan terhambat, dan kecerdasan sulit untuk berkembang. Seseorang yang mencoba merokok biasanya ketagihan, karena rokok bersifat candu yang sulit dilepaskan dalam kondisi apapun. Seorang perokok berat akan memilih merokok daripada makan jika uang yang dimilikinya terbatas.

Kesimpulan

Rokok sama halnya narkoba yang terselubung. Oleh karena itu, sekarang tergantung kepada diri sendiri. Apakah akan memilih ikut terjerumus ke dalamnya atau mampu keluar dari lingkaran maut rokok? Fakta-fakta yang telah dipaparkan, seharusnya dapat dijadikan sebagai alasan yang kuat untuk segera berhenti merokok bagi yang telah terperangkap di dalamnya dan menghindari terkena pengaruh negatif rokok bagi yang belum terjerumus.

11. Contoh Teks Eksplanasi Sumber Energi Panas

Contoh Teks Eksplanasi

Pernyataan Umum

Benda yang sanggup menghasilkan energi panas disebut sumber energi panas. Sumber energi panas sanggup kita jumpai di alam, salah satunya ialah matahari. Matahari merupakan sumber energi panas terbesar.

Analisis

Semua makhluk hidup memerlukan energi panas matahari. Energi panas matahari membantu proses pembuatan masakan pada tumbuhan yang disebut sebagai proses fotosintesis. Makanan yang dihasilkan dari hasil fotosintesis menjadi sumber energi bagi makhluk hidup lainnya, termasuk manusia.

Energi panas matahari sanggup menerangi bumi sehingga udara di bumi menjadi hangat. Dalam kehidupan sehari-hari, energi panas matahari dimanfaatkan dalam banyak sekali aktivitas manusia. Misalnya, panas matahari dipakai untuk mengeringkan padi sesudah dipanen, mengeringkan garam, mengeringkan ikan asin, bahkan untuk mengeringkan pakaian yang basah.

Kesimpulan

Cobalah kau gosokkan kedua tanganmu selama satu menit! Apa yang kau rasakan? Sekarang, ambillah sebuah mistar plastik! Kemudian gosok-gosokkanlah pada kain yang kering selama dua menit! Lalu sentuhlah permukaan mistar plastik itu! Apa yang kau rasakan? Setelah kau melaksanakan dua aktivitas tersebut, apakah kau mencicipi panas? Energi panas sanggup dihasilkan dikala terjadi ukiran antara dua benda. Pada aktivitas di atas, ukiran antara kedua telapak tanganmu dan ukiran antara mistar dan kain, sanggup menjadikan energi panas.

12. Contoh Teks Eksplanasi Pengangguran

Contoh Teks Eksplanasi Pengangguran

Pernyataan Umum

Pengangguran adalah salah satu fenomena sosial yang berhubungan dengan aspek ketenagakerjaan dan menjadi permasalahan umum di masyarakat. Pengangguran bagaikan sebuah penyakit kronik yang akan menyerang sisi kehidupan dalam bermasyarakat. telah banyak formula dalam penanganan yang  telah diambil. Namun dalam permasalahan ini tidak juga tuntas. 

Tidak hanya di Indonesia, masalah pengangguran ini sudah ditemukan hampir di semua negara. Setiap pemerintahan di dunia telah menjadikan masalah pengangguran sebagai agenda utama. 

Secara umum, banyak yang sudah mengartikan bahwa pengangguran ialah orang dewasa yang tak bekerja, masih mencari pekerjaan, atau tidak mempunyai pekerjaan secara formal dan tidak memperoleh penghasilan. Selain itu, pada Badan Pusat Statistik (BPS) secara spesifik telah memberikan definisi mengenai pengangguran yakni setiap orang yang telah bekerja sekitar kurang dari 1 jam pada setiap minggu.

Analisis

Terdapat beberapa faktor yang paling mendasar dan menjadi penyebab munculnya pengangguran. Pengangguran umumnya disebabkan adanya kesenjangan antara kesempatan kerja dan pencari kerja. Pengangguran juga bisa disebabkan adanya suatu perubahan structural di dalam perekonomian. 

Perubahan tersebut menimbulkan adanya kebutuhan terhadap tenaga kerja dengan segala jenis atau tingkat keterampilan yang berbeda-beda. Selain itu, kualifikasi yang dipunyai oleh para pencari kerja tak sesuai dengan tuntutan yang hadir. Seringkali terjadi adanya pengangguran yang disebabkan oleh pemutusan hubungan kerja terhadap buruh atau karyawan yang biasa disebut PHK.

Akibat munculnya pengangguran tersebut dapat menimbulkan segala macam persoalan sosial dan ekonomi bagi yang mengalaminya. Orang yang tak mempunyai mata pencaharian juga tidak bisa mendapat penghasilan dan yang tak berpenghasilan tak dapat membelanjakan uang dalam membeli barang untuk memenuhi kebutuhan hidup. Jika jumlah pengangguran sangat banyak akan timbul kekacauan sosial, jika jumlah gelandangan semakin meningkat pesat akan terjadi kriminalitas yang terlalu tinggi.

Kesimpulan

Berdasarkan uraian di atas sudah sangat jelas bahwa pengangguran merupakan permasalahan besar yang harus segera diselesaikan dan diberikan solusi. Langkah yang nyata untuk bisa ditempuh yaitu dengan memperbaiki keadaan lapangan kerja. Dengan semakin baiknya keadaan lapangan kerja, kekerasan sosial yang disebabkan oleh pengangguran dapat diatasi atau dikurangi. 

Disamping itu, dapat memperbaiki komposisi lulusan sarjana yang dihasilkan dan mesti disesuaikan dengan adanya kebutuhan pasar tenaga kerja. Langkah yang baik lagi jika kita dapat memberikan keterampilan yang memadai untuk mereka yang masih bekerja sehingga mampu menciptakan lapangan kerja sendiri. Semua langkah tersebut mesti segera kita laksanakan agar memecahkan permasalahan pengangguran yang tak kunjung selesai. 

Artikel Rekomendasi:

Itulah informasi mengenai Contoh Teks Eksplanasi Terbaru dan Terbaik saat ini. Semoga contoh tersebut bisa bermanfaat dan sampai jumpa di artikel selanjutnya.

COMMENTS

Nama

anbk,6,asuransi,1,Buku Digital,5,buku teks,14,Ciri teks,15,contoh,120,cpns2019,1,cv,5,Download File,1,games,4,juknis,9,jurnal,2,Kalender,153,kosp,4,Kuliah,14,laporan,14,makalah,3,modul,6,modul ajar,5,modul guru,10,osn,4,Pekerjaan,9,Pendidikan,94,pengertian,31,Permenpan RB,26,phbs,2,poster,3,PPT,64,proposal,7,prota,2,pts,16,resume,4,rpp,25,soal am,3,soal cpns,14,soal pas,15,soal pat,15,soal us,12,surat,17,template,3,template ppt,11,tips,6,usaha,3,
ltr
item
Mautidur.com: 12 Contoh Teks Eksplanasi Beserta Strukturnya
12 Contoh Teks Eksplanasi Beserta Strukturnya
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi1GkB00HAD-qbSURy_Q4pi9cse5qdBaAnDL1zl5B4-4Vy94t4m1uEbPehUzPKcjXs7O4T0CRcGeeOJO-6FLEQ2TlK4WKWVK_2bO644AyhMoN9qWWGc_73REg50YvhlyMqJqZiPqmfGoQU/s640/tsunami.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi1GkB00HAD-qbSURy_Q4pi9cse5qdBaAnDL1zl5B4-4Vy94t4m1uEbPehUzPKcjXs7O4T0CRcGeeOJO-6FLEQ2TlK4WKWVK_2bO644AyhMoN9qWWGc_73REg50YvhlyMqJqZiPqmfGoQU/s72-c/tsunami.jpg
Mautidur.com
https://www.mautidur.com/2020/05/contoh-teks-eksplanasi.html
https://www.mautidur.com/
https://www.mautidur.com/
https://www.mautidur.com/2020/05/contoh-teks-eksplanasi.html
true
2310118337026904168
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All DIREKOMENDASIKAN UNTUK KAMU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content