Pengertian Teks Prosedur, Ciri-ciri, Struktur dan Contoh

Daftar Isi [Tampil]

Teks Prosedur
Teks Prosedur - Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan mengenai teks prosedur. Dari pada makin penasaran, berikut adalah penjelasan lengkapnya.

Pengertian Teks Prosedur

Teks prosedur merupakan sebuah karya tulis yang digunakan untuk menjelaskan tahapan-tahapan dalam menyelesaikan suatu kegiatan.

Tahapan-tahapan yang disajikan dalam teks prosedur harus menjelaskan dengan jelas, runtut, dan tahapan satu dan tahapan yang lain harus saling berkaitan satu sama lain.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), prosedur merupakan tahapan kegiatan untuk menyelesaikan suatu aktivitas.

Baca Juga: Pengertian Teks Editorial, Ciri-ciri, Struktur dan Contoh

Tujuan Teks Prosedur

Teks prosedur memiliki tujuan untuk menjelaskan dan menerangkan langkah-langkah secara urut untuk menyelesaikan suatu kegiatan dan pembaca dapat mengikuti panduan tersebut.

Teks prosedur ini harus dibuat dengan bahasa yang mudah dipahami, struktur yang jelas dan jangan sampai ada urutan yang salah karena akan mengubah hasil akhir.

Ciri-Ciri Teks Prosedur

  1. Menggunakan kalimat perintah.
  2. Menggunakan konjungsi.
  3. Penggunaan kata keterangan.
  4. Berisi langkah-langkah atau cara pembuatan.
  5. Terdapat penjelasan yang sangat detail.
  6. Menggunakan kata kerja aktif.

Struktur Teks Prosedur

  • Judul

Judul yang ada pada teks prosedur bisa kita artikan sebagai aktivitas atau kegiatan yang akan dibuat.

  • Kata pengantar

Kata pengantar adalah sebagai pernyataan pembuka dalam menyampaikan tujuan penulisan teks prosedur.

  • Bahan dan peralatan

Bahan dan peralatan sebagai rincian yang akan digunakan dalam proses produksi. 

  • Tahapan proses

Tahapan dalam membuat sesuatu harus ditulis secara berurutan dari awal hingga akhir. Sehingga pembaca mudah mengerti untuk menirukannya. Perhatikan juga bahwa tidak boleh ada yang terlewat atau tertukar.

Jenis-Jenis Teks Prosedur

1. Teks prosedur sederhana

Dari namanya sudah diketahui bahwa jenis teks ini sederhana, yakni hanya berisi dua atau tiga langkah saja. Cotohnya seperti membuat kopi, menghidupkan televisi, menggunakan setrika dan lain sebagainya.

2. Teks prosedur kompleks

Jenis teks ini terdiri atas banyak langkah dan jenjang untuk setiap tahapannya. Contohnya seperti cara membuat email, cara membayar tilang, cara membuat kue dan lain sebagainya.

3. Teks prosedur protokol

Teks prosedur protokol merupakan teks yang setiap langkahnya dapat diubah dan tidak harus runtut, meskipun berubah, tetapi hasil akhirnya tetap sama.

Kaidah Kebahasaan Teks Prosedur

1. Menggunakan kata kerja imperatif

Kata kerja imperatif merupakan jenis kata kerja yang diberi akhiran -an, -i, dan -lah. Contohnya kata: masukan, perhatikanlah, siapkan, hindari, panaskanlah dan lain sebagainya.

2. Menggunakan kata-kata teknis

Kaidah kebahasaan selanjutnya adalah menggunakan kata-kata teknis yang berhubungan dengan topik yang dibahas. Misalnya saja saat menjelaskan "Manfaat telur asin untuk kesehatan". Maka penulis akan menggunakan kata teknis seperti protein, pengasinan dan lain sebagainya.

3. Banyak menggunakan konjungsi

Pada teks prosedur sering menggunakan konjungsi (kata hubung) yang berfungsi untuk menjelaskan suatu urutan atau dijelaskan secara kronologis. Contohnya menggunakan kata: kemudian, lalu, setelah itu, selanjutnya dan lain sebagainya.

4. Banyak menggunakan pernyataan persuasif

Kalimat persuasif adalah kalimat yang bertujuan untuk mengajak atau membujuk pembaca untuk melakukan suatu tindakan.

5. Menjelaskan secara detail tentang alat dan bahan yang dipakai

Pada paragraf prosedur akan menjelaskan mengenai material yang digunakan, mulai dari alat sampai bahan, termasuk jumlah, ukuran dan warna.

6. Menggunakan verba material dan tingkah laku

Umumnya didalam paragraf prosedur menggunakan verba material dan verba tingkah laku. Verba material adalah kata kerja yang mengacu pada tindakan fisik. Misalnya tungkan tepung, haluskan bumbu, tambahkan garam, dan lain sebagainya.

Sedangkan verba tingkah laku adalah kata kerja yang mengacu pada tindakan yang dilakukan dengan ungkapan. Misalnya kata: menolak, menerima, menikmati, yakin dan lain sebagainya.

Contoh Teks Prosedur Terbaik

1. Contoh Teks Prosedur Membuat Layang-Layang

Teks Prosedur

Layang-layang merupakan salah satu hasil budaya dan tradisi nusantara. Meskipun ada di hampir seluruh belahan dunia, namun layang-layang Indonesia memiliki kekhasan tersendiri. Ada banyak sekali jenis layang-layang. Berikut ini adalah cara membuat layang-layang yang sederhana.

Alat dan Bahan-bahan

  • 1 bilah bambu sepanjang 40 cm
  • 1 bilah bambu sepanjang 35 cm
  • Benang
  • kertas layang-layang
  • lem
  • pisau
  • gunting

Langkah-langkah

  • Raut bilah bambu panjang hingga berbentuk gilig dengan diameter 3-4 milimeter.
  • Raut bilah bambu yang lebih pendek hingga berdiameter 2-3 milimeter.
  • Ukur dan timbang untuk mengetahui sumbu tengah dan keseimbangan, raut lagi jika masih belum seimbang.
  • Ikat kuat-kuat bagian tengah bambu pendek dengan bagian panjang, diukur dari atas 7 cm bambu panjang.
  • Setelah menyerupai huruf T, ikat masing-masing ujung rangka dan hubungkan dengan benang, pastikan bagian kanan dan kiri simetris.
  • Potong kertas sesuai rangka layang-layang, lebihi 1 cm kemudian lipat dan lem.
  • Pasang tali kekang di bagian ikatan rangka dan bagian ekor.

2. Contoh Teks Prosedur Membuat SKCK

Teks Prosedur
source image: polresdemak.com

SKCK atau Surat Keterangan Catatan Kepolisian merupakan surat yang berisikan tentang catatan seseorang sebagai bukti penting bahwa orang tersebut berkelakuan baik dan tidak pernah melakukan tindak kriminal apapun.

Syarat Wajib Membuat SKCK Bagi Warga Negara Indonesia:

  • Fotokopi KTP atau SIM. Bawa KTP/SIM asli sebagai bukti.
  • Fotokopi paspor (Bagi yang memiliki)
  • Fotokopi Kartu Keluarga
  • Fotokopi Akta Kelahiran/ Ijazah Terakhir
  • Pas Foto 4x6/background merah sebanyak 6 lembar

Langkah-langkah

  • Menuju loket bagian SKCK untuk mendaftarkan/memasukkan berkas yang telah Anda siapkan
  • Pihak Polsek akan meminta kelengkapan syarat-syarat seperti yang telah dijelaskan di atas sebagai kelengkapan.
  • Sidik jari, bagi Anda yang mengurus SKCK baru dan belum punya rumus sidik jari, Anda bisa melakukan pengambilan sidik jari di Polres, tepatnya bagian rekam rumus sidik jari.
  • Setelah proses sidik jari selesai, saatnya untuk mengumpulkan berkas-berkas yang telah Anda siapkan dan membayar uang penerbitan SKCK di loket. Tunggu antrean dan SKCK akan segera selesai.

Baca Juga: 17 Contoh Teks Prosedur Sederhana dan Terbaik

Itulah pengertian, tujuan, ciri-ciri, struktur, jenis-jenis, kaidah kebahasaan, dan contoh teks prosedur. Semoga informasi tersebut bisa bermanfaat dan sampai jumpa di artikel selanjutnya.

COMMENTS

Nama

anbk,6,asuransi,1,Buku Digital,5,buku teks,14,Ciri teks,15,contoh,120,cpns2019,1,cv,5,Download File,1,games,4,juknis,9,jurnal,2,Kalender,153,kosp,4,Kuliah,14,laporan,14,makalah,3,modul,6,modul ajar,5,modul guru,10,osn,4,Pekerjaan,9,Pendidikan,94,pengertian,31,Permenpan RB,26,phbs,2,poster,3,PPT,64,proposal,7,prota,2,pts,16,resume,4,rpp,25,soal am,3,soal cpns,14,soal pas,15,soal pat,15,soal us,12,surat,17,template,3,template ppt,11,tips,6,usaha,3,
ltr
item
Mautidur.com: Pengertian Teks Prosedur, Ciri-ciri, Struktur dan Contoh
Pengertian Teks Prosedur, Ciri-ciri, Struktur dan Contoh
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEi6PbhSA7VD2hQhx3PoG2wk0V-DXEBg6LBp7TrlZPuCWOSr-nAqU1o9M3e5EnH3rqC-T3cUO6SBj2NRCOoL3Ipz0qc6AOxRBCcOGb1dgone4vqlOO67Iam5XKB69FPHvSUUBL1_s-OY5z2dDLsvFuUhu6V9D76yiLxg0tnrbcwKcSUKQJ8uoYeXoKdV=w640-h382
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEi6PbhSA7VD2hQhx3PoG2wk0V-DXEBg6LBp7TrlZPuCWOSr-nAqU1o9M3e5EnH3rqC-T3cUO6SBj2NRCOoL3Ipz0qc6AOxRBCcOGb1dgone4vqlOO67Iam5XKB69FPHvSUUBL1_s-OY5z2dDLsvFuUhu6V9D76yiLxg0tnrbcwKcSUKQJ8uoYeXoKdV=s72-w640-c-h382
Mautidur.com
https://www.mautidur.com/2022/01/pengertian-teks-prosedur-ciri-ciri.html
https://www.mautidur.com/
https://www.mautidur.com/
https://www.mautidur.com/2022/01/pengertian-teks-prosedur-ciri-ciri.html
true
2310118337026904168
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All DIREKOMENDASIKAN UNTUK KAMU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content