4 Universitas Terbaik dengan Biaya Kuliah yang Murah

Daftar Isi [Tampil]
Universitas Murah - Banyak sekali para peserta didik yang baru saja lulus dari jenjang SMA sederajat yang ingin melanjutkan pendidikannya. Hanya saja, banyak sekali orang mengurungkan niatnya untuk melanjutkan pendidikannya tersebut.

Sebagian besar dari mereka tidak melanjutkan pendidikan karena terkendala masalah ekonomi. Yap betul sekali, bagi setiap orang yang ingin melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi, maka diperlukan biaya yang tidak sedikit.

Padahal banyak sekali universitas yang mengadakan beasiswa bagi para anak didiknya, beasiswa tersebut bisa berupa uang semester yang mendapat diskon 50%, 70% bahkan sampai 100%. Semua tergantung dari siswa tersebut, apakah mampu mempertahankan beasiswa yang diberikan pihak kampus atau tidak.

Bahkan pemerintah sendiri mengadakan beasiswa Bidik Misi. Jika para pelamar lulus persyaratan Bidik Misi dan berhasil di terima di PTN, maka Anda akan mendapatkan beasiswa hingga 100% dari pemerintah. Bukan hanya itu saja, para peserta didik juga akan mendapatkan uang saku setiap bulannya.

Hanya saja untuk mendapatkan beasiswa dari kampus dan pemerintah itu cukup sulit. Maka dari itu banyak orang lebih mencari Universitas dengan biaya yang cukup terjangkau, bahkan bisa dibilang murah.

Nah, kali ini saya akan merekomendasikan 4 Universitas dengan biaya kuliah yang cukup murah.

1. Universitas Pamulang

Bagi Anda yang tinggal di daerah jabodetabek pasti mengenal kampus ini. Unviversitas ini sudah cukup terkenal karena biaya kuliah per semesternya yang sangat murah.

Biaya per-sementer di Universitas Pamulang berbeda-beda. Bagi fakultas Non Teknik biaya semester sebesar Rp 1,2 juta, sedangkan untuk Fakultas Teknik biayanya sebesar Rp 1,3 juta.

Biaya tersebut diperuntukan untuk Sarjana (S1) dan Diploma Tiga (D3) setiap semesternya. Biaya tersebut juga belum termasuk biaya formulir pendaftaran bagi peserta didik baru, jaket almamater, kartu tanda mahasiswa, iuran kesehatan, biaya ujian tengah semester, dan biaya ujian akhir semester.

Supaya tidak membebani para peserta didik, pihak kamus memperbolehkan membayar biaya kuliah per bulannya. Karena harga yang ditawarkan pihak Universitas sangat murah, tidak heran ketika pendaftaran selalu penuh.

Alamat Universitas Pamulang: Jalan Surya Kencana No. 1,
Pamulang – Tangerang Selatan

2. Universitas Pelita Bangsa

Universitas ini cukup baik dan memiliki biaya yang sangat murah. Universitas ini berada di daerah Cikarang, tepatnya ketika saya melewati kampus ini berada di samping kiri jalan Kalimalang menuju arah Karawang.

Biaya per semester di Universitas Pelita Bangsa sebesar Rp 400.000 - 500.000. Perlu diperhatikan bahwa biaya tersebut adalah setiap bulan, bukan biaya semester.

Biaya yang dibayarkan tersebut belum termasuk dengan beberapa biaya tambahan lainnya seperti, biaya pendaftaran, biaya UTS, biaya UAS, dan biaya lainnya. Namun terdapat biaya tambahan yang cukup besar, yakni biaya Adm.Pendidikan yang mencapai Rp 2.500.000 yang hanya dibayar 1 kali. Walaupun begitu, Anda tidak akan dikenakan biaya gedung, alias gratis.

Alamat Universitas Pamulang: Jl. Inspeksi Kalimalang Tegal Danas. Cikarang Pusat.

3. Universitas Bung Karno

Universitas yang berada di daerah Menteng Jakarta Pusat ini masuk dalam daftar Universitas dengan harga terjangkau. Karena memang biaya yang harus dikeluarkan untuk bisa menjadi mahasiswa tidak terlalu besar.

Rata-rata biaya SPP/Bulan di Universitas Bung Karno sekitar Rp 500.000 - 600.000. Biaya tersebut belum termasuk biaya Ujian Tengah Semester (UTS) sebesar Rp 150.000 dan Ujian Akhir Semester (UAS) sebesar Rp 150.000. Setiap mahasiswa di Universitas Bung Karno tidak dikenakan uang pangkal.

Namun biaya yang dibayarkan diawal pendaftaran di Universitas Bung Karno sebesar Rp 4.050.000 - 4.700.000. Biaya pendaftaran berbeda setiap fakultasnya. Apabila teman-teman memilih fakultas dengan Reguler Sore, maka harganya tentu lebih mahal dibandingkan Reguler Pagi.

Alamat Universitas Bung Karno: Jl. Pegangsaan Timur No. 17a. Menteng, 
Jakarta Pusat

4. Universitas Stikubank

Universitas yang berada di Semarang ini juga memiliki biaya yang cukup murah. Biaya SPP setiap bulan di Universitas ini berbeda-beda, namun berada dikisaran Rp 700.000 - 1.200.000. Bahkan ada yang sampai Rp 1.400.000 setiap bulan, hanya saja itu untuk program pascasarjana Manajemen (S2).

Walaupun Spp setiap bulan di Universitas Stikubank cukup terjangkau. Ada harus mempersiapkan biaya lebih untuk mahasiswa baru. Biaya tersebut akan dikenakan 1 kali selama teman-teman kuliah di kampus ini. Biaya yang dikeluarkan juga berbeda-beda tergantung dari Fakultas/Program Studi yang dipilih.

Alamat Universitas Stikubank: Jl. Trilomba Juang No 1 Semarang

Itulah empat Universitas dengan biaya kuliah yang murah. Apabila teman-teman mengetahui Universitas murah lainnya, saya sangat senang jika mau membagikannya di kolom komentar. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa di artikel selanjutnya.

COMMENTS

Nama

anbk,6,asuransi,1,Buku Digital,5,buku teks,14,Ciri teks,15,contoh,120,cpns2019,1,cv,5,Download File,1,games,4,juknis,9,jurnal,2,Kalender,153,kosp,4,Kuliah,14,laporan,14,makalah,3,modul,6,modul ajar,5,modul guru,10,osn,4,Pekerjaan,9,Pendidikan,94,pengertian,31,Permenpan RB,26,phbs,2,poster,3,PPT,64,proposal,7,prota,2,pts,16,resume,4,rpp,25,soal am,3,soal cpns,14,soal pas,15,soal pat,15,soal us,12,surat,17,template,3,template ppt,11,tips,6,usaha,3,
ltr
item
Mautidur.com: 4 Universitas Terbaik dengan Biaya Kuliah yang Murah
4 Universitas Terbaik dengan Biaya Kuliah yang Murah
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiCdpSIuruuoJ0V9StdjUCeK35FNjOUM-Uccl67xmfiaDJ33t7Kae5CzBd4hH8_szt-QC8gN4BPK4ZS97ppj-e1cXJuUM3Wq-W2UEJ7e98ckybxwjZaZNeR4_Hw87NHk3lyxbqjBQszfF0/s320/15.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiCdpSIuruuoJ0V9StdjUCeK35FNjOUM-Uccl67xmfiaDJ33t7Kae5CzBd4hH8_szt-QC8gN4BPK4ZS97ppj-e1cXJuUM3Wq-W2UEJ7e98ckybxwjZaZNeR4_Hw87NHk3lyxbqjBQszfF0/s72-c/15.jpg
Mautidur.com
https://www.mautidur.com/2018/10/4-universitas-terbaik-dengan-biaya.html
https://www.mautidur.com/
https://www.mautidur.com/
https://www.mautidur.com/2018/10/4-universitas-terbaik-dengan-biaya.html
true
2310118337026904168
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All DIREKOMENDASIKAN UNTUK KAMU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content